New Comments

Archive

STOCKWE.COM ~ 3 Trik Sukses Melakukan Transaksi Menguntungkan

Saya belum lama bergabung, kurang dari sebulan, tapi saya telah membuktikan bahwa situs ini bukan scam, karena saya telah menerima pembayaran sekali senilai $0,1. Emang tidak banyak, dikarenakan motivasi withdraw saya yang pertama kali itu hanya untuk membuktikan apakah situs ini benar-benar membayar atau tidak.
Sebenarnya saya sudah punya pengalaman ikut yang beginian. Lebih tepatnya pengalaman gagal. Dulu pernah ikut main saham di Marketiva. Mungkin karena tidak paham cara mainnya, akhirnya modal dari pemilik situs amblas tak berbekas. Dan aku tidak berkenan untuk menambah deposit. Lagian, aku merasa o'on banget saat ikut Marketiva. Daripada menderita berkepanjangan, ya sudah, tinggal aja. Tapi setelah pengalaman di StockWe saya ingin mencoba aktif lagi di Marketiva. Kalau sudah sukses nanti akan saya post disini.
Sekarang kita kembali ke StockWe. Pertama kali login dan masuk ke bagian "Market" sebenarnya saya sudah pesimis untuk bisa sukses melalui situs ini. Sebenarnya saya gabung pertamakali juga bukan karena pertimbangan prospeknya, tapi karena mengikuti program pertukaran referal link. Upline saya bersedia bergabung ke salah satu program PTC saya, sebagai gantinya saya harus ikut salah satu program dia. StockWe. Tiga hari pertama saya bingung harus ngapain. Saya sudah baca petunjuk dalam situs yang berbahasa Inggris, saya yakin saya paham, tapi dasar karena tidak pengalaman bermain saham, saya terus merugi. Untung tidak menggunakan uang saya sendiri.
Oh ya, perlu diketahui bahwa saat kita join kita diberikan modal $1. Dan kita boleh withdraw berapapun hasil dari permainan yang merupakan kelebihan dari modal $1 itu. Artinya, modal $1 tidak bisa diwithdraw, tapi earning yang kita hasilkan dari memutar modal tersebut dapat diwithdraw. Taruhlan contoh : hasil dari jualan saham total earning saya senilai $1.1, maka yang $0,1 bisa kita withdraw ke e-gold kita. Kita kembali ke cerita pengalaman gue ya..
Tapi, meski saya terus merugi di tiga hari pertama, saya merasa tertantang untuk menggunakan logika saya agar bisa melakukan transaksi yang menguntungkan. Maka saya menghubungi upline saya meminta saran. Sayang, sampai tulisan ini saya muat, saran itu belum saya terima. Akhirnya saya mengandalkan logika saya. Dan hasilnya, dalam 2 minggu saya mulai bisa menemukan satu pola yang saya pakai untuk menggantikan kerugian saya. Dan saat earning saya mencapai $1,1, saya withdraw yang $0,1. Sangat cepat, tidak sampai 24 jam sudah masuk ke e-gold saya. Ini triknya :
1. Di StockWe hanya ada 5 saham yang harganya akan berubah setiap 10 menit. Laba/Rugi dihitung berdasarkan selisih nilai beli terhadap nilai jual dikalikan dengan total quantity saham yang kita beli. Maka saya berasumsi, jika saya beli saham dengan harga paling rendah (saat itu Oil Comp harganya hanya $0,04). Dengan modal tinggal $0,6 saya bisa membeli saham sebanyak 15 lembar. Setiap perubahan senilai $0,01 maka laba/rugi saya adalah 15x$0,001 = $0,015. Berbeda jika saya beli saham dengan harga $0,1 saya hanya mendapat 6 lembar saham saja, sehingga untuk perubahan harga yang hanya berkisar $0,001 hasilnya sangat kecil.

2. Saya pantau perkembangan harga melalui trend naik-turunnya harga. Jika saya lihat trennya naik, saya putuskan membeli ketika harga lagi turun. Dan saya tunggu sampai harga naik kembali, kemudian saham saya jual lagi. Saya lakukan demikian berulang-ulang kali.

3. Jangan membiarkan transaksi terbuka tanpa pantauan anda. Maksudnya, jangan membeli, kemudian membiarkan saja, baru keesokan hari melihatnya. Langkah ini terlalu spekulatif. Karena dalam sehari perubahan sangat signifikan. Yang seperti mengandalkan keberuntungan saja. Jika lagi untung dapat untung besar, tapi jika gagal juga besar. Kalau saya suka yang pasti-pasti aja.
Itulah ketiga trik yang saya lakukan di StockWe. Yang tertarik join, silahkan KLIK DISINI Semoga Sukses.

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Apa skrg stockwe lagi ada masalah dalam pembayaran.? soalnya aku udh coba wd $.2 tapi ngga bisa.

Unknown mengatakan...

Uhm...
Setelah lama berhenti disana jadi pengen coba lagi neh...

Uhm...
Mulai ach...